Ramalan BI: Ekonomi RI Tahun Pertama Prabowo 5,2%

CNBC Indonesia/Muhammad Sabki
Foto: CNBC Indonesia/Muhammad Sabki

Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi pada 2025 dalam rentang 4,8-5,6% atau pada titik tengah 5,2%. Ini sejalan dengan target yang dipatok oleh pemerintah dalam RAPBN 2025.

“Kita perkirakan pertumbuhan ekonomi 4,8-5,6% atau titik tengah 5,2%,” ungkap Gubernur BI Perry Warjiyo dalam rapat Badan Anggaran DPR RI, Selasa (27/8/2024)

Ada tiga faktor, kata Perry yang menjadi pendorong perekonomian nasional. Pertama adalah ekspor yang diperkirakan masih akan tumbuh pada 2025, meskipun tidak lebih tinggi dari dua tahun terakhir.

“Harapan ekspor ada pada India,” ujarnya.

Faktor kedua adalah investasi dan ketiga yaitu konsumsi. “Penjagaan inflasi juga menjadi bagian dari mendorong konsumsi tetap terjaga,” tegas Perry.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*